Tanjung Uban, YTKNews.id—Paskah dalam tradisi Gereja Katolik merupakan perayaan besar atas kemenangan Tuhan Yesus mengalahkan maut untuk menebus dosa manusia dari dosa dan derita. Untuk membantu anak-anak usia dini agar memiliki pengetahuan atau pemahaman tentang tradisi yang ada dalam agama Katolik, para guru dan karyawan TK Fransiskus mengadakan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan kebiasaan tersebut. Adapun kegiatan itu berupa perlombaan menyusun Puzzel dan mencari telur yang dilaqngsungkan pada hari Rabu, 16 April 2025.
Perayaan Paskah bersama dikemas dengan sangat sederhana, hal ini dimaksudkan agar tradisi yang sudah dianggap baik ini tidak luntur begitu saja, melainkan tetap dilestarikan sebagaimana mestinya. Bagi TK Fransiskus perayaan paskah dimaknai sebagai perayaan syukur atas penyertaan Tuhan dalam seluruh perjalanan hidup dan karya pelayanan khususnya di tempat ini. Bagi para guru dan karyawan merayakan paskah bersama merupakan salah satu aksi nyata dalam upaya membangun komunio yang bersinodalitas.
Sementara itu, anak-anak TK Fransiskus diajak untuk memaknai bahwa kebangkitan Yesus menjadi kekuatan baru dalam membangun kesadaran diri sebagai peserta didik yang harus rajin belajar dan penuh semangat.
Demikian juga para guru dan karyawan TK Fransiskus berharap agar peristiswa kebangkitan Yesus yang dikenangkan melalui perayaan bersama ini, semakin membangkitkan anak-anak untuk terus belajar dan belajar baik secara komunal maupun personal. Bagi anak yang secara kognitip mengalami kekurangan, kesempatan inilah para guru memberikan semangat dan dorongan kepada anak untuk membangun kesadaran agar menjadi anak yang membanggakan. Sementara kepada anak-anak yang memiliki keterbatasan dalam berelasi maupun dalam beraktivitas, para guru memberikan motivasi secara terus menerus melalui pendampingan baik secara komunal maupun personal.
Suka cita paskah yang selalu dirindukan dari tahun ketahun bagi anak-anak adalah mencari telur paskah ,menghias telus Paskah dan menerima telur paskah. Moment seperti inilah yang selalu ditnggu-tunggu oleh anak-anak dalam menantikan paskah bersama. Oleh karena itu Perayaan Paskah dengan Tema” Dalam persekutuan dengan Kristus yang bangkit, jerih payahmu Tidak sia-sia” (1 kor 15:58). (mil)
Kontributor: Suster Gemma