Batam, YTKNews.id—-Guru-guru Sekolah Yos Sudarso II, Yos Sudarso III dan SD St. Ignatius Loyola Rempang yang tergabung dalam wilayah Batam II melaksanakan bedah kurikulum Implementasi Kurikulum Merdeka. Aspek yang mau dibedah pada kesempatan ini adalah perangkat pembelajaran Capaian Pembelajaran fase A, Fase B dan Fase C.
Kegiatan dilaksanakan di SD Yos Sudarso II pada Sabtu, 28 Januari 2023. Kegiatan dimulai pukul 10.30 sampai pukul 13.30 WIB.
Kepala Sekolah SD Yos Sudarso II, Siprianus menjelaskan bahwa kegiatan kita hari ini sebagai kegiatan lanjutan bedah Kurikulum Merdeka yang telah dipaparkan oleh Pengurus Yayasan Tunas Karya (YTK) Bidang Kurikulum, Siprianus Suryadireja, S.Ag dan Adrick Bernadi, S.Pd.Ing pada Oktober 2022.
Secara khusus kita hari ini akan membedah perangkat Capaian Pembelajaran (CP) bulan Februari yang akan datang kita akan menyusun secara khusus Tujuan Pembelajaran (TP) dan Maret nanti kita akan menyusun Alur Tujuan Pembelajaran (ATP), lanjut Sipri yang pernah menjabat sebagai Kepala Sekolah Yos Sudarso 1 Batam Centre tersebut.
Kegiatan kita kali ini akan didampingi oleh Kepala Sekolah. Kita harus memiliki target pengerjaan yakni semua perangkat pembelajaran akan kita selesaikan pada 2 Mei 2023, saat kita memperingati Hari Pendidikan Nasional. Artinya kita maknai Peringatan Hari Pendidikan Nasional dengan membuat sendiri perangkat pembelajaran sebagai bentuk mengimplementasikan Kurikulum Merdeka, papar Pa Sipri memberikan support kepada para peserta KKG.
Penyusunan perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka dibagi berdasarkan fase-fase pengajaran. Guru-guru kelas 1 dan 2 akan bergabung dalam fase B. Guru-guru kelas 3 dan 4 bergabung dalam fase B. Sedangkan Guru -guru kelas 5 dan 6 bergabung dalam fase C.
Masing-masing fase dikoordinir oleh seorang guru senior yang dipilih oleh Kepada Sekolah. Fase A dikoordinir oleh Ibu Nia, dari Yos Sudarso II, Fase B dikoordinir oleh Ibu Adriani dari Yos Sudarso III dan fase C dikoordinir oleh Ibu Lusi yang pernah menjabat sebagai Kepala Sekolah St. Ignatius Loyola selama dua periode, Rempang.
Guru-guru peserta KKG terlihat semangat untuk menyelesaikan target pencapaian KKG dengan berdiskusi dalam kelompoknya masing-masing. (red)
Reporter : Yohanes Bosco Sea