Home » Membanggakan! Tidak Tanggung-tanggung TK Santa Maria Mengusung Tiga Penghargaan Sekaligus 

Membanggakan! Tidak Tanggung-tanggung TK Santa Maria Mengusung Tiga Penghargaan Sekaligus 

oleh Suwito

Mentok, YTKNews.id ─ Ajang Lomba Kreasi Seni Siswa (LKS2) bukanlah hal yang asing lagi bagi peserta didik TK Santa Maria. Pasalnya, ajang ini menjadi agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Yayasan Tunas Karya. Lomba ini diikuti oleh 16 TK yang berada di bawah naungan Yayasan Tunas Karya. Pada tahun sebelumnya TK Santa Maria berhasil membawa 2 penghargaan, namun berbeda dengan tahun ini meraih 3 penghargaan sekaligus.

 

Sebanyak delapan orang sang juara yang berhasil memenangkan Lomba Kreasi Seni Siswa (LKS2). Peserta yang berhasil meraih juara yakni, Clara Vinola, Levinson Hutasoit dan Septialika Simanjuntak meraih juara I dalam bidang lomba deklamasi, Gianny Manalu meraih juara Harapan II dalam bidang karaoke, Clara Vinola, Gisella Glowrine, Joan Leticia Diredja, Ranasya, Septialika Simanjuntak dan Vionna Ardeline meraih juara Harapan III dalam bidang dance kreasi modern.

Dari delapan sang juara yang berhasil memenangkan lomba, masing-masing berhak mendapat tropy, piagam penghargaan, dan bingkisan. Adapun pembagian piala dan penghargaan tersebut dibagikan ketika selesai upacara bendera, 18 November 2024.

Melalui kemenangan ini membawa kegembiraan bagi anak-anak TK Santa Maria, guru-guru dan juga para orang tua. Semoga dengan kemenangan ini menjadi momen tak terlupakan yang akan membekas sebagai kenangan terindah di perjalanan mereka di TK Santa Maria.

 

“ Saya bangga dan terharu,” ujar Ibu Sumiyati, S.Pd, selaku Kepala Sekolah TK Santa Maria. Semoga kemenangan ini menjadi inspirasi dan motivasi bagi anak-anak lain untuk terus berkarya dan mengasah bakat dan keterampilannya. Saya mewakili guru-guru yang lain mengucapkan selamat kepada anak-anak yang telah berjuang dan menunjukkan kemampuannya dalam lomba ini.

 

Sebagai pemanisnya guru-guru bersama peserta lomba LKS2 menikmati manisnya ice cream.

 

Kontributor : Ida Simangunsong

Anda mungkin juga suka