Tanjungbalai, YTKNews.id—Pengembangan minat dan bakat Peserta Didik menjadi salah satu program unggulan SMA Santo Yusup Karimun. Baru-baru ini, keseriusan dalam pembinaan dan pengembangan minat di SMA Katolik satu-satunya menunjukkan hasil atau buahnya. Buahnya, tak lain adalah penampilan Musik Orkestra dalam Natal dan Tahun Bersama komunitas sekolah Santo Yusuf Tanjung Balai.
Hal ini menjadi program ekstrakulikuler yang sangat di perhatikan oleh pihak sekolah, diantaranya Bidang Olahraga ; Futsal, Basket, Tenis Meja, Renang dan Bidang Kesenian; Paduan Suara, Seni Musik serta pengembangan kecerdasan intelektual melalui Olimpiade Sains.
SMA Santo Yusup merupakan sekolah dengan predikat Akreditasi A dengang segudang prestasi yang di raih oleh peserta didik baik Akademik maupun Non Akademik, hal ini membuktikan bahwa pihak sekolah melalui Tenaga Pendidik sangat berkompenten dalam bidang tugas dalam mendidik dan mempersiapan peserta didik untuk dapat berkompetisi baik dalam melanjutkan ke pendidikan ke jenjang sarjan atau dalam perlombaan baik akademik maupun non akademik.
Pengembangan bidang non akademik salah satunya, yaitu Bidang Kesenian juga merupakan program ekstrakulikuler sangat digandrungi peserta didik, hal ini terlihat dari jumlah peserta yang bergabung yang tidak kalah saing juga dari bidang olahraga; futsal dan basket.
Bidang Kesenian khusus Musik Orkestra sudah banyak tampil dalam kegiatan sekolah di antaranya upacara hari besar nasional, hari besar keagamaan, dan acara perpisahan peserta didik. Dalam Misa Sykuran Natal dan Tahun Baru 2023 Komunitas Sekolah TK sampai SMA Santo Yusup Tanjungbalai Karimun, Kamis, 12 Januari 2023 di Gejera Katolik HKY Sei Bati penampilan Musik Orkestra dari Peserta Didik SMA Sanot Yusup mengiringi anggota paduan suara dalam misa syukur.
Pastor Paroki St Joseph Tanjungbalai RD. Kristino Widodo dalam sambutan penutup memberikan apesiasi dan motivasi bagi peserta didik yang bergabung dalam personil musik Orkestra, music tidak terlepas dalam proses kehidupan, musi juga melatih kecerdasan mental , emosianal sampai pada menemukan sebuah nada yang indah dalam sebuah lagu, musik insprasi hidup; ungkap RD Kristono, yang di sambut dengan gemuruh tepuk tangan dari seluruh yang hadir dalam misa syukur.
Yordanus Tius, S. Fil ( Kepala SMA Santo Yusup Tanjungbalai ) saat wawancari di selah- selah kegiatan Syukuran Natal dan Tahun Baru 2023, terkait pembinaan dan pengembangan bakat peserta didik, menjelaskan bahwa program ekstrakulikur sangat penting untuk melatih, membina serta mengembangkan bakat peserta, hal ini sangat penting dalam sebuah Lembaga Pendidikan.
Lembaga Pendidikan merupakan tempat bagi warga satuan pendidik secara khusus peserta didik untuk dilatih dan dibina menjadi pribadi yang baik di masa mendatang yang memiliki kecerdasan secara Intelektuan, Emosional dan Kecerdasan Sosial. Pihak sekolah dalam pembinaan dan pengembangan bakat khusus bidang kesenian sekolah lagi dalam tahap rehap ruang kesenian ini bukti bahwa sekolah betul – betul mempersiapkan peserta didik dengan baik.ungkapnya.
Tentunnya pembinaan dan pengembangan bakat peserta didik perlu adanya kesinambungan tentu hal ini sangat menguntungkan karena sekolah Santo Yusup terdiri dari Unit TK–SMA, apa yang menjadi pengembangan bakat yang di ikuti peserta didik di SD akan dilanjutkan ke tingkat SMP ataupun sampai SMA , menjadi program pihak sekolah untuk mensinkron program pengembang minat dan bakat dari SD SMA sehinga ada kesamaan hal ini tentunya akan kita bicarakan kedepanya. (nys/red))
Reporte : Sebastian Sidia