Home » Menjadi Kepala SD St Theresia I, Siau Lie Seperti Pulang Kampung

Menjadi Kepala SD St Theresia I, Siau Lie Seperti Pulang Kampung

oleh humas YTK

Pangkalpinang, YTKNews.id – Pada Senin, 4 Juli 2022 pengurus Yayasan Tunas Karya (YTK), kepala divisi (kadiv) SDM, beserta auditor menyambangi SD Theresia 1 Pangkalpinang yang berada persis didepan kantor pusat YTK.

Ternyata, hari itu dilakukan proses untuk mempersiapkan acara serah terima jabatan (sertijab) kepala sekolah. Selasa, 5 Juli 2022 bertempat di ruang kelas, Suyati, S.Pd.SD menyerahkan jabatan kepada Siau Lie, S.Pd.SD yang sebelumnya bertugas di SD Regina Pacis Tanjungpandan.

Hari itu, disaksikan oleh Alberthus Christian, A.Ma.Pd dan RD Stefanus Tomeng,M.I.Kom selaku pengurus YTK, Yuli Ismanto, S.Pd selaku kadiv SDM, RD Yosef Setiawan yang mewakili pastor paroki Santo Yosef, Petrus Suwarjo, S.Pd selaku kepala SMK Tunas Karya dan para guru pegawai SD Theresia 1, acara sertijab berlangsung lancar.

Suyati yang sudah enam tahun mengemban tugas sebagai kepala sekolah SD Theresia 1 mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama ini. Ia merasa lega dan mengapresiasi para guru dan pegawai sekolah atas dukungan yang diberikan.

“Saya juga mohon maaf atas setiap kekurangan selama ini. Terima kasih saya ucapkan kepada YTK, para guru dan pegawai atas support yang diberikan dan pendampingan selama ini,” ujar Suyati, Selasa (05/07/22).

Siau Lie berujar bahwa dirinya sudah merasa akrab dan tidak asing dengan kota Pangkalpinang. Kepala sekolah kelahiran Muntok ini pun sudah mengenal jalan yang ada di ibu kota provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) ini.

“Saya seperti merasa pulang kampung, apalagi saya sudah beberapa kali masuk ke lingkungan SD Theresia 1 ini,” kata Siau Lie ketika ditemui awak media.

Ia juga mengajak para guru untuk bahu membahu dan sama sama belajar untuk menjaga keeksistensian SD Theresia 1 yang sudah sangat melekat di hati masyarakat Pangkalpinang.

“Saya percaya semua keputusan YTK sudah melalui proses panjang dan merupakan hal terbaik bagi pegawai. Saya mohon kerja sama dari rekan-rekan guru karena saya tidak mampu berdiri diatas kaki sendiri untuk mengelola sekolah sebesar ini,” ujar kepala sekolah yang juga pernah bertugas di SD Maria Goretti Sungailiat tersebut.

Lebih lanjut, Alberthus Christian, A.Ma.Pd selaku sekretaris YTK mengatakan pergantian kepala sekolah atau jabatan merupakan hal wajar yang dikemas untuk kemajuan sekolah.

“Mohon dukungan semua anggota komunitas untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik. Kita juga harus berjalan bersama paroki karena sama sama dibawah naungan Keuskupan Pangkalpinang,” ungkap Bapak yang pernah menjadi kepala SD Yusuf Tanjung Balai Karimun tersebut. *(sfn)*

Foto bersama kepala sekolah lama dan baru beserta tamu undangan

Foto bersama kepala sekolah lama dan baru beserta tamu undangan

Peliput : N. Yuliasari

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.