Home » Peringati HUT RI, Siswa TK St Maria Muntok Lakukan Ini Sebagai Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Peringati HUT RI, Siswa TK St Maria Muntok Lakukan Ini Sebagai Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

oleh humas YTK

Muntok, YTKNews.id – Anak-anak TK St Maria memperingati HUT RI ke-77 tahun dengan cara yang berbeda. Pada tanggal 16 Agustus 2022, siswa TK St Maria mengunjungi Wisma Ranggam sebagai salah satu tempat bersejarah di Kota Muntok.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk projek penguatan profil pelajar Pancasila bagi sekolah penggerak ini.

Anak-anak didampingi semua guru menuju wisma ranggam dengan membawa bendera kecil ditangan. Bendera ini juga merupakan hasil karya yang dibuat siswa bersama guru sehari sebelumnya.

Anak-anak sangat antusias melihat-lihat peninggalan yang ada di Wisma Ranggam, seperti baju, sepatu, tongkat para tokoh yang masih tersimpan rapi di dalam lemari yang ada di ruang tidur. Saat sedang menelusuri tempat anak-anak didampingi oleh Antoni, salah satu pemandu yang bertugas di Wisma Ranggam.

Dengan telaten, pemandu pun menjelaskan sejarah benda-benda yang ada didalam. “Pak, apakah Presiden kita pernah tidur disini?” tanya Joel, salah satu siswa TK A.

“Iya. Tentu saja Presiden kita yang pertama pernah tidur disini dan inilah kamarnya,” tutur Antoni.

Kepala TK St Maria, Sumiyati, S.Pd mengatakan hari itu anak-anak mendapatkan ilmu baru mengetahui tempat bersejarah yang berada di Wisma Ranggam.

“Pengenalan anak-anak terhadap peninggalan sejarah dari usia dini sangat penting, agar menjadi bekal saat dewasa nanti,” ujar Sumiyati.

Wisma ranggam adalah tempat yang memiliki peran bagi sejarah perjuangan Indonesia karena menjadi tempat pengasingan dan pertemuan tokoh kemerdekaan RI. Dalam projek kali ini anak-anak juga tidak hanya mengenal tempat saja. Lantas, disini anak-anak bisa melihat-lihat ruang pengasingan, banyak sekali aksesoris yang menggambarkan perjuangan sejarah pada zaman dahulu. *(nys)*

Penulis : Ivana Situmeang

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.