Home » SMP St Maria Disambangi Bujang Dayang Bangka Barat

SMP St Maria Disambangi Bujang Dayang Bangka Barat

oleh Redaktur Ytknews

Mentok, YTKNews.id—SMP Santa Maria Muntok kedatangan Bujang Dayang Bangka Barat (BDBAR), Sabtu, (18/03/23). Menariknya diantara mereka merupakan alumni SMP Santa Maria Muntok.

Tujuan kedatangan para Bujang Dayang adalah untuk melaksanakan program kerja KELASIK (Kelas Asik). Aksi edukasi yang bertemakan “ETIKA, BAHASA, dan PENGEMBANGAN DIRI”, diikuti 31 siswa, diantaranya  kelas 7 dan kelas 8 SMP Santa Maria Muntok.

Kegiatan diawali dengan kata sambutan dari Ibu Letisia Pare, S.Pd, selaku kepala sekolah SMP Santa Maria Muntok yang menunjukkans rasa senangnya dengan kedatangan BDBAR.

Kehadiran BDBAR membawakan 3 buah materi, di antaranya,  “Etika Berkomunikasi” yang dibawakan oleh koko Suwito Wu. Koko Suwito Wu  merupakan alumni BDBAR sekaligus Guru bahasa Mandarin SD dan SMP Santa Maria Muntok. Materi ini mengajarkan para siswa untuk berkomunikasi dengan lebih baik, sopan, dan beradab.

Kepala Sekolah sedang kata sambutan

Materi kedua “Pengembangan Diri” dibawakan oleh Kak Ikhsan Taufik yang merupakan alumni BDBAR tahun 2015 sekaligus sebagai tenaga pengajar di SMP Bina Insan Cendikia Islam Terpadu Muntok. Materi ini menjelaskan bahwa kecerdasan emosional penting bagi kita.

Materi ketiga dibawakan oleh Enggal Ganusa, seorang Duta Bahasa Provinsi Babel Tahun 2022. Materi ini mencakup slogan Trigatra Bangun Bahasa, yaitu “Utamakan Bahasa Indonesia, lestarikan bahasa daerah, dan kuasai bahasa asing”.

Terakhir, BDBAR membawakan sebuah permainan menarik yaitu permainan ular tangga yang berisi pertanyaan seputar Bangka Barat.

“Dengan datangnya BDBAR ini, diharapkan para siswa dapat lebih baik dalam beretika, berbahasa, dan dalam mengembangkan diri untuk masa depan”, ujar Letisia Pare, S.Pd, selaku kepala sekolah.

“Saya merasa beruntung dapat mengikuti kegiatan ini karena saya dapat menambah wawasan baru tentang menguasai diri, bahasa, dan etika dalam berkomunikasi”, ucap Joceline Marthen, salah satu siswi. (Bjmin)

Peliput: Humas St. Maria Muntok

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.