Batam-YTKNews-id. Sudah menjadi kegiatan rutin UPT Puskesmas Baloi Permai menjadikan SD Yos Sudarso 1 Batam sebagai pusat kunjungan dan pelaksanaan berbagai kegiatan puskesmas dalam rangka mendukung berbagai program pemerintah daerah, provinsi dan pusat terutama di bidang kesehatan.
Pada hari Selasa, 25 Juli 2023, UPT Puskemas Baloi Permai mengadakan pemeriksaan kesehatan gigi, mata, dan telinga untuk siswa kelas I. Dua orang petugas Puskesmas Baloi Permai melakukan pemeriksaan pada seluruh siswa kelas I yang berjumlah 193 peserta didik. Para siswa sangat antusias melihat kedatangan petugas kesehatan di dalam kelas mereka . Namun ada juga siswa yang tidak mau maju dan berbaris di depan. “Takut disuntik,” ujar salah seorang siswa saat ditanyai tentang perasaannya.
“Kegiatan ini berjalan lancar dan baik,” ujar Marta Marisa Susila, S.Pd. selaku Waka Kesiswaan SD Yos Sudarso I. “Hanya saja, karena siswa yang diperiksa banyak, alangkah lebih baik kegiatan dimulai lebih pagi,” sarannya. Kolaborasi ini menunjukkan bahwa SD Yos Sudarso 1 memang tidak hanya memerhatikan bidang akademik semata tetapi juga terbuka dan memperhatikan kesehatan dan kebersihan peserta didiknya.
Penulis : Tim Digital SD Yos Sudarso 1