Mentok-YTKNews.id- Peringatan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember setiap tahunnya menjadi momen yang spesial bagi para ibu. Tak terkecuali bagi para ibu dari anak didik TK Santa Maria Mentok.
Pada 15 Desember 2023, anak-anak TK St. Maria mengadakan peringatan Hari Ibu dengan cara yang berbeda. Mereka memberikan kejutan berupa pertunjukan kecil di depan para orangtua mereka.
Dengan wajah yang ceria dan penuh senyum, anak-anak TK St. Maria menampilkan berbagai macam pertunjukan, mulai dari menyanyi, menari, hingga bermain drama. Tak hanya itu, mereka juga memberikan kado kecil berupa kartu ucapan selamat Hari Ibu yang dibuat sendiri.
Kejutan dari anak-anak TK St. Maria ini tentu saja membuat para orangtua mereka terharu dan bahagia. Suasana haru dan sukacita tergambar jelas pada saat momen ini berlangsung.
Kepala Sekolah TK. Santa Maria, Sumiyati, mengatakan bahwa pertunjukan kecil ini merupakan salah satu bentuk ungkapan rasa cinta, kasih sayang, dan ucapan terima kasih yang anak-anak tunjukan kepada mama mereka tercinta.
“Kami sangat bangga dengan anak-anak kami. Mereka telah menunjukkan rasa cinta dan kasih sayang mereka kepada mama mereka dengan cara yang sangat istimewa,” ungkap Sumiyati.
Pertunjukan kecil yang diadakan oleh anak-anak TK St. Maria ini menjadi bukti bahwa anak-anak juga memiliki cara tersendiri untuk mengungkapkan rasa cinta dan kasih sayang mereka kepada orangtua mereka.
Reporter: Gracia Biora