Mentok-YTKNews.id- Beberapa hari sebelum menyambut liburan semester ganjil, para siswa tampak ke sekolah dengan membawa sesuatu yang berbeda. Ada yang membawa kantong berisi beras. Ada yang membawa sejumlah mie instan. Ya, dalam rangka memperingati Hari Natal, SD Santa Maria Mentok kembali menggelar kegiatan pengumpulan donasi berupa sembako. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas 1 hingga kelas 6.
Donasi yang dikumpulkan berupa sembako, seperti beras, minyak goreng, mie instan, gula pasir, dan lain-lain. Donasi tersebut kemudian disalurkan kepada keluarga peserta didik yang dirasakan membutuhkannya dan keluarga pra sejahtera pada 19 Desember 2023 lalu.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya SD Santa Maria Mentok dalam menanamkan nilai-nilai karakter kepada peserta didiknya, salah satunya adalah nilai cinta kasih pada 10 Keutamaan YTK. Melalui kegiatan ini, peserta didik diajarkan untuk selalu berbagi dan peduli kepada sesama.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan kepada peserta didik untuk selalu berbagi dan saling peduli kepada sesama dan sudah menjadi agenda tahunan,” ujar Kepala Sekolah SD Santa Maria Mentok, Maria Susanti.
Melalui kegiatan ini, sekolah juga berharap peserta didik dapat tumbuh menjadi pribadi yang peduli dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. Tak ayal, sekolah favorit di Mentok itu memang tak hanya mengedepankan prestasi akademik tetapi juga kematangan budi pekerti.
Kegiatan pengumpulan donasi ini disambut antusias oleh seluruh peserta didik. Mereka dengan senang hati mengumpulkan donasi dari keluarga dan teman-teman mereka.
“Aku senang bisa ikut kegiatan ini. Aku bisa membantu orang lain yang membutuhkan,” ujar salah satu peserta didik.