Home » Virtual Rekoleksi 2021 Pengembangan Karakter dan Potensi Siswa SMA SANTO YOSEF PANGKALPINANG

Virtual Rekoleksi 2021 Pengembangan Karakter dan Potensi Siswa SMA SANTO YOSEF PANGKALPINANG

oleh

( Foto : Peserta Rekoleksi Virtual 2021 SMA Santo Yosef pangkalpinang )

Pada Hari Senin tanggal 14 Juni 2021 diadakan Rekoleksi 2021 pengembangan karakter dan potensi siswa secara virtual zoom yang di ikuti oleh siswa/siswi kelas X dan kelas XI SMA Santo Yosef yang didampingi oleh Bapak/Ibu Guru serta beberapa karyawan SMA Santo Yosef,  dengan tema “ Memahami diri, menumbuhkan Iman dan mengenal sesama.

Virtual rekoleksi  ini berlangsung dari jam 08.00 sampai 11.00, Virtual rekoleksi  ini merupakan program pastoral Sekolah yang berkolaborasi dengan Bimbingan dan konseling SMA Santo Yosef ditahun 2021 ini.  Kenapa diadakan virtual rekoleksi ini ? karena di masa pandemi ini siswa/siswi mengalami hambatan dalam berinteraksi dengan  guru ataupun teman sekolah untuk itu diadakan rekoleksi secara virtual.

( Foto : Peserta Rekoleksi Virtual 2021 SMA Santo Yosef pangkalpinang )

Rekoleksi ini juga bertujuan agar siswa mengetahui apa yang dimasud dengan memahami diri, menumbuhkan iman dan mengenal semasa, siswa mengetahui apa tujuan dari rekoleksi, siswa mengetahui kemampuan / kelebihan yang ada di dalam dirinya, siswa mampu mengenali peran/figur santo yosef sebagai pelindung SMA Santo yosef dan Peserta agar mampu berbicara mengenai kelebihan dan kekurangan diri sebagai motivasi untuk mengembangkan diri.

Meskipun Rekoleksi ini dilaksanakan lewat virtual zoom tetapi ada beberapa acara yang menarik seperti dinamika kelompok, dinamika kelas, game, meditasi. Untuk dinamika kelompok dan kelas dibagi juga beberapa room untuk siswa/siswa berdiskusi tentang point-point materi yang sudah diberikan oleh pembimbing  masing-masing.

Reporter : Fitria Diah Palupi

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.