Home » Dua Pelajar SMP Katolik Tanjungpinang Ikuti Kejuaraan Jakarta Open New Concept Swimming Championship 2021

Dua Pelajar SMP Katolik Tanjungpinang Ikuti Kejuaraan Jakarta Open New Concept Swimming Championship 2021

oleh

Tanjungpinang, YTKNews.id– Dua pelajar SMP Katolik Tanjungpinang mengikuti kejuaraan Jakarta Open New Concept Swimming Championship 2021, yang berlangsung pada Tanggal 1-3 September 2021 di Stadion Akuatik GBK, Jakarta.

Kedua siswa tersebut adalah Mecheal Indajang, Siswa Kelas VIII dari klub renang Sky Swimming Club, mengikuti nomor gaya dada 50 m, 100 m, dan 200 m, sedangkan Alexander Ehsan Atmaja, Siswa Kelas VII dari klub renang Lumba-Lumba Swimming Club, mengikuti nomor 100 m dan 200 m gaya kupu-kupu, gaya bebas 50 m, 100 m, dan 400 m.

Kedua siswa tersebut berasal dari perwakilan daerah yang berbeda, Alexander dari Tanjungpinang, sedangkan Mecheal dari kota Batam. Peserta yang mengikuti kejuaraan tersebut terdiri dari 100 klub renang dan diikuti oleh 500 atlet renang yang berasal dari masing-masing daerah di Indonesia.

Meski tak menjadi juara, kedua siswa tersebut berhasil meraih prestasi yang membanggakan pada ajang skala nasional tersebut, yaitu Mecheal Indajang meraih peringkat 4 pada nomor 50 m dan 100 m gaya dada, dan peringkat 8 nomor gaya dada 200 m putri, sedangkan untuk Alexander Ehsan Atmaja berhasil meraih peringkat 7 pada nomor 200 m gaya kupu-kupu putra.

Pendamping dan pelatih Mecheal Indajang dari klub Sky Swimming Club, David mengatakan Mecheal sudah maksimal dalam mengikuti perlombaan, namun persaingan cukup berat mengingat perlombaan tersebut adalah tingkat nasional.

“Walaupun belum mendapat juara, namun hasil yang diraih kedua siswa tersebut sudah sangat bagus,” kata David, Sabtu (11/9/2021).

Pendamping dan pelatih Alexander Ehsan Atmaja dari klub Lumba-Lumba Swimming Club, Agus mengatakan Alexander sudah melakukan sesuai yang ditargetkan, namun memang belum berhasil mendapat juara.

“Semoga lebih rajin saja latihannya, pasti bisa,” kata Agus.(JnP/YTKNews.id)

Reporter : Milawati A. Simanjuntak, S.Pd.

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.