Muntok, YTKNews.id—Setiap even penting, TK St Maria Muntok, selalu saja memaknainya dengan aneka macam kegiatan kreatif untuk menunjang program sekolah merdeka, pembelajaran bebrbasis proyek. Kali ini, saat khalayak sejagat merayakan Hari Ibu, 22 Desember 2022, mereka melakukan kegiatan yang berfokus pada penanaman karakter. Pasalnya penanama menjadi salah satu hal utama yang hendaknya dimulai sejak usia dini.
Kegiatan pembelajaran diawali dengan membuat hasil karya sesuai dengan minat anak – anak. Hasil karya tersebut nantinya akan dipersembahkan kepada mama sebagai tanda kasih di hari Ibu. Selain membuat hasil karya , anak–anak juga menampilkan seni diantaranya menyanyi dan bermain angklung.
Maka di hari Rabu, tampaklah suasana yang berbeda dari biasanya. Waktu penjemputan , semua orangtua murid terutama para ibu diarahkan untuk masuk ke aula sekolah. Di sana anak–anak sudah siap dengan pertunjukan angklung berjudul “ Kasih Ibu.” Dilanjutkan dengan nyanyian bersama oleh semua anak yang berbaris rapi dengan lagu “ Bunda Piara.”
Selesai pertunjukkan nyanyian , disambung dengan sebuah lagu berjudul “ Andaikan Aku Punya Sayap” yang dibawakan oleh Audrey, Eleora, Gresia , dan Angel. Saat lagu dibawakan , setiap anak menemui orangtua masing – masing untuk mempersembahkan kado ucapan berupa hasil karya yang mereka buat sendiri.
Dan .. suasana haru pun semakin terasa, karena tidak sedikit orangtua yang sampai menitikkan air mata bahagia menerima peluk cium dan persembahan kado terindah dari putra/putri tercinta.
Kepala Sekolah , Sumiyati mengatakan bahwa sejak kecil anak – anak sudah seharusnya ditanamkan rasa sayang dan hormat kepada orangtua. Beliau juga mengatakan ingin agar anak–anak TK Santa Maria menjadi pribadi yang hormat pada orangtua dengan salah satunya melalui peringatan hari Ibu. “ Saya ingin anak-anak mengetahui bahwa tanggal 22 Desember diperingati sebagai hari Ibu, dan ingin agar momen tersebut tetap terbawa hingga anak -anak dewasac,“ pungkasnya. (sfn/nys)
Penulis : Theresia