Home » Dua Perayaan di SD St Paulus II Ini, Beda Makna Tapi Serupa Tujuan

Dua Perayaan di SD St Paulus II Ini, Beda Makna Tapi Serupa Tujuan

oleh Redaktur Ytknews

Pangkalpinang, YTKNews.id—-Betapa pentingnya tiap titik waktu yang kita miliki untuk kita isi dan gunakan dengan benar. Merayakan HUT Pelindung Sekolah dan Tahun Baru Imlek di SD Santo Paulus II menjadi kenangan tersendiri.

Dua kegiatan dilaksanakan dalam hari yang sama walaupun masing-masing memiliki arti dan makna yang berbeda namun keduanya memiliki tujuan yang hampir serupa. Atas dasar inilah pelaksanaan Imlek dan HUT Pelindung Sekolah dilaksanakan di SD Santo Paulus II.

Rasa syukur dan kebersamaan ini amat terasa di raut wajah para siswa, guru dan karyawan yng penih tawa ceria. Berbagai atraksi ditunjukan oleh siswa-siswi SD Santo Paulus II dengan berbagai atraksi, kegiatan ini diawali dengan: doa bersama di halaman sekolah, lalau dilanjutkan dengan berbagai pertunjukan Barongsai Mini, Atraksi Wushu, Puisi, dan nyanyian-nyanyian dari masing-masing kelas (1-6) dan diakhiri dengan makan bersama.

Harapan dari semua kegiatan yang telah dilaksanakan tentu tidak hanya sekedar sebuah perayaan belaka akan tetapi menjadi motivasi tersendiri bagi komunitas SD Santo Paulus II, untuk selalu bersyukur, semangat dan terus eksis. (sfn)

berbagai acara yg terlaksana

Penulis : Gusti Agung

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.