Tanjungpandan, YTKNews.id—Sebagai satu-satunya SMP katolik yang berada di Belitung, SMP Regina Pacis atau lebih familiar dengan sebutan SMP Recista ini tak kehabisan cara memeriahkan HUT RI ke 78. Cara mereka memeriahkannya dengan mengadakan lomba Ceriah. Lomba ini diikuti seluruh peserta didik SMP Recista. Selain lomba, kehadiran lagu ‘Goyang Maju Mundur Kiri Kanan’ menjadi penutup yang manis.
Lomba yang dilaksanakan Jumat (18/8) sangat menarik. Lomba Ceriah yang belangsung 3 jam ini begitu menarik antusias peserta didik. Wajar saja peserta didik antusias dengan lomba ini, karena gengsi kelas menjadi hal yang diutamakan walaupun semuanya harus sportif.
“Kami tidak ingin main-main, ini gengsi kelas. Tetapi sortifitas tetap diutamakan”, kata Nathania Shine peserta didik kelas 9B
Lain halnya kata Ernestine dan fredlina peserta didik kelas 7. Mereka sangat minikmati lomba ini. “seru,cukup meriah,bisa ngumpul bareng temen-temen,bisa ngadain lomba,havefun, happy” ucap Ernestine dan fredlina tentang acara lomba 18 Agustus.
Ada hal yang lebih menarik lagi, yakni kehadiran bapak, ibu serta karyawan SMP Recista yang tak mau ketinggalan dalam lomba ini. Saat mereka menjadi peserta lomba ‘Baris-berbaris tutup mata’. Peserta didik
secara bersamaan menyemangati guru-guru favoritnya.
Selain lomba tadi ada beberapa lomba yang tak kala menariknya, lomba estafet air, makan kerupuk,joget balon,memasukan paku ke dalam botol. Serangkain acara itu ditutup dengan menari bersama di lapangan SMP Recista dengan lagu Goyang Maju Mundur Kiri Kanan. (Sas)
Kontributor: Tim Jurnalistik SMP Regina Pacis (Winnie Chai, Artalyta Chandra, Cherine Marcella Wijaya, Reny Claudia Pardede)