Jumat, 20 September 2023, Bumi Selatan Pulau Bangkam Junjung Besaoh, menjadi saksi akhir dari perjalanan istimewa Yayasan Tunas Karya. Komunitas unit sekolah YTK di Koba-Toboali ini menyambut hangat safari ketua dan pengurus YTK ini . Tari Sepindu Sedulang dan penyematan selendang membuka acara safari pengurus YTK untuk sesi yang terakhir setelah mengadakan kunjungan ke semua unit sekolah di Kepulauan Bangka Belitung dan Kepulauan Riau.
Safari Pengurus Yayasan Tunas Karya ini menjadi acara luar biasa. Seluruh pegawai kantor Yayasan Tunas Karya ikut serta dalam kunjungan. Setelah acara ramah tamah dan silahturami, pertemuan ini memberikan kesempatan para pengurus YTK memaparkan perkembangan sekolah. Selanjutnya, dibuka sesi tanya jawab yang aktif, di mana perwakilan sekolah berbagi berbagai aspek dari kehidupan sekolah mereka, termasuk pertanyaan dan pencapaian sekolah. Yayasan Tunas Karya tidak hanya menerima informasi, tetapi juga memberikan solusi serta apresiasi atas prestasi sekolah di unit Koba dan Toboali.
Ketika matahari mulai meredup, acara kembali berlanjut dengan pemberkatan asrama Putri “Santa Maria” dan asrama Putra “Santo Yosef”. Misa pemberkatan diadakan dengan khidmat, dan acara pemberkatan asrama berjalan lancar tanpa gangguan berarti.
Para guru dan karyawan yang terdiri dari TK Saverius Koba, TK dan SD Karya Toboali ini merasa bahagia karena kesempatan ini memungkinkan mereka berinteraksi langsung dengan pengurus Yayasan Tunas Karya, yang sebelumnya jarang mereka temui. Hari ini menjadi momentum penting di mana pendidikan dan komunitas sekolah berpadu dalam sebuah perayaan yang hangat dan akrab, meninggalkan kenangan indah di Bumi Selatan Bangka.