Home » Membangun Spiritualitas Sejak Dini, TK Fransiskus Mengisi dengan Kegiatan Paskah Bersama

Membangun Spiritualitas Sejak Dini, TK Fransiskus Mengisi dengan Kegiatan Paskah Bersama

oleh Milawati Agustina Simanjuntak

Tanjung Uban, YTKNews.id—TK Fransiskus Tanjung Uban memperingati masa prapaskah dengan  berbagai kegiatan, seperti mengenal beberapa peristiwa jalan salib, nonton bareng tentang makna Salib  Yesus dan Ibadat singkat tentang makna penderitaan Yesus di kayu salib.  Tak hanya itu, anak-anak TK Fransiskus  juga menutupnya dengan kegiatan Paskah Bersama, Kamis, 4 April 2024.

Paskah bersama dirayakan dengan tujuan membantu mereka untuk semakin memahami hidup imannya dan semakin memiliki kedalaman spiritualitas rohani sebagai kekuatan dasar dalam menghidupi imannya sejak usia dini.

Perayaan Paskah di TK Fransiskus tersebut diisi dengan Ibadat singkat dan nonton bareng. Tetapi tidak hanya itu. Sebab, diisi juga dengan beberapa penampilan seperti  gerak dan lagu. Acara ini, ditampilkan oleh beberapa anak sebagai salah satu acara untuk memeriahkan perayaan paskah bersama.

Setelah kegiatan rohani, perayaan paskah dilanjutkan dengan perlombaan mencari telur dan mengupas telur yang diikuti oleh semua peserta didik. Untuk perlombaan yang diadakan , masing-masing pemenang  mendapat piala atau hadiah bagi yang mendapat juara I, II ,II dan Juara harapan.

Tampak seluruh murid dan para guru antusias untuk mengikutinya. Para gurupun dengan sangat sabar menyiapkan semua perlobaan dan mengaturnya sedemikian tertib, sehingga anak-anak setia dan taat pada peraturan yang diberikan pada saat lomba. Lewat perlombaan ini, anak-anak juga diajarkan untuk memiliki sikap kerendahan hati, dan rasa syukur atas keberhasilan yang diraihnya  maupun keberhasilan sesamanya.

Kepala TK Fransiskus, Miki Adelina, S.Pd mengungkapkan harapannya, agar melalui kegiatan ini hendaknya anak-anak semakin memiliki pemahaman tentang makna Paskah. “Semoga anak-anak semakin kokoh dalam membangun hidup imannya melalui tindakan dan perkataannya setiap hari,” ujar Miki.

Tak hanya perayaan paskah saja, TK Fransisikus juga membuat langkah baru yang diupayakan oleh para guru seperti mengadakan kegiatan rohani setiap hari Jumat dengan berbagai macam metode baik melalui cerita bergambar, cerita Kitab Suci, kisah nyata maupun kisah-kisah orang Kudus dan para nabi. (mil)

Kontributor: Suster Gemma

Anda mungkin juga suka