Pangkalpinang, YTKNews.id — Bulan Agustus merupakan bulan perayaan kemerdekaan Negara kita tercinta ini. Selain berbagai lomba yang dilakukan, tak jarang juga melakukan dan kegiatan dalam rangka mempersiapkan diri. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh TK Santa Theresia II. Selain mengikuti perlombaan pawai, karnaval dalam menyambut kemerdekaan, seluruh warga sekolah TK Santa Theresia II saling bekerja sama untuk menjaga kebersihan sekolah. Seluruh warga sekolah saling bekerja sama menata kebersihan dan keindahan sekolah. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga sekolah, khususnya anak didik. Hal ini dilakukan untuk melatih tanggung jawab serta kemandirian anak sejak dini.
Kegiatan-kegiatan kebersihan dimulai dengan hal-hal sederhana dan pembiasaan untuk setiap warga sekolah, seperti yang telah dilaksanakan membuang sampah pada tempatnya sesuai dengan jenisnya sampah organik dan sampah non organik, menjaga kebersihan toilet, membersihkan tempat cuci tangan setiap hari, melatih anak untuk memungut daun – daun kering di taman sekolah, serta utin menyapu dan membersihkan area kelas- kelas dan halaman sekolah. Selain menata kebersihan lingkungan, sekolah juga bekerja sama untuk menjaga keindahan lingkungan sekolah teristimewa menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia seperti memasang umbul-umbul bendera, bekerja sama menghias kelas bertema tentang kemerdekaan, mengajak anak menghias kelas dengan mewarnai bendera, merawat tanaman dan menyiraminya setiap hari.
Melalui kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan tersebut, merupakan salah satu bentuk nyata cinta terhadap tanah air dan cinta kepada sekolah. Selain itu dengan adanya kegiatan menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekolah ini, sekolah juga melatih rasa tanggung jawab, bukan hanya tanggung jawabku saja melainkan melainkan tanggung jawab kita semua.
Kontributor: Henny Chrisnovelina