Home » TK Santa Maria Berbagi Semangat, Lewat Gelar Pelatihan Pengimbasan untuk Sekolah Imbas

TK Santa Maria Berbagi Semangat, Lewat Gelar Pelatihan Pengimbasan untuk Sekolah Imbas

oleh Suwito

Mentok, YTKNews.id — Di saat sebagian sekolah menikmati akhir pekan, guru-guru TK Santa Maria tetap bersemangat menyebarkan ilmu melalui Program Pengimbasan Sekolah Penggerak. Pada Sabtu, 12 Oktober 2024, TK Santa Maria, sebagai Sekolah Penggerak Angkatan I, menyelenggarakan kegiatan pengimbasan bagi tiga sekolah imbas: TK Al-Islamiyah, PAUD Permata Bunda Simpang Teritip, dan PAUD Mutiara Putih Tempilang.

Kegiatan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, diikuti pengarahan dan pembukaan oleh pengawas TK Kabupaten Bangka Barat, Irmawati, S.Pd, AUD. Dalam sambutannya, Irmawati menyatakan, “Setiap sekolah memiliki keunikan dan potensi masing-masing untuk menjadi Sekolah Penggerak. Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi ilmu dan belajar bersama di lingkup pendidikan, khususnya di Bangka Barat.”

Pelatihan ini menjadi langkah strategis untuk mendorong kolaborasi antar sekolah. Materi yang dibahas meliputi penyusunan kurikulum, modul ajar, asesmen, dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Sumiyati, S.Pd, Kepala TK Santa Maria, mempresentasikan penyusunan kurikulum, diikuti oleh rekan-rekannya yang membahas modul ajar, asesmen, dan P5.

“Kita harus terus berkolaborasi demi kemajuan pendidikan, dan kegiatan pengimbasan ini hanyalah awal,” ujar Sumiyati, S.Pd, menutup acara dengan penuh optimisme.

Reporter: Ida S.

Anda mungkin juga suka