Tanjunguban, YTKNews.id—Peringatan Natal dan tahun baru 2025 di TK Fransiskus Tanjunguban dirayakan secara unik dan bermakna, Sabtu, 11 Januari 2025.
TK Fransiskus mempunyai harapan jauh kedepan untuk menjadikannya Yerusalem baru bagi anak-anak baik yang sudah menjadi peserta didik maupun yang belum bergabung sebagai peserta didik saat ini. Yerusalem merupakan tempat yang diimpikan oleh banyak orang dan menjadikan dunia baru di mana anak-anak mulai mengecap Pendidikan baru untuk mengembangkan dirinya menjadi pribadi yang berkarakter baik secara jasmani maupun Rohani.
Adapun langkah yang dilakukan para guru dan karyawan yaitu menyiapkan berbagai kegiatan seperti membangun komunio dalam semangat kasih dengan bersama-sama menghias pohon natal, lomba kreasi anak dengan mewarnai gambar pohon natal, lomba pengembangan talenta dengan menyanyi solo “diDoaku “ untuk TK, dan lomba pengembangan talenta dengan menyanyi solo “Domba Kecil” untuk TK A.
Tak hanya itu, perayaan natal dan tahun baru bersama yang dimeriahkan dengan berbagai macam pentas seni dari semua peserta didik antara lain: Vokal Group, Tarian Christmast Cute Dance, Tarian Chrismast Dance, Puisi Natal, Tarian We Wish You A Merry Chrismast, Tarian Nona singapura, Tarian tempurung, Tarian ampar-ampar pisang, Puisi Juru selamat, Nayanyian Duet Natal Hatiku, Tarian No name, Nanyain duet Didoa Ibuku, dan Dance Medley.
Kepala TK Fransiskus, Miki Adelina, S,Pd mengatakan pentas seni dalam rangka pesta natal dan tahun bersama ini merupakan kesempatan untuk memberikan apresiasi kepada peserta didik serta peluang untuk menunjukan kualitas setiap pribadi dengan melatih mental dan keberanian dalam mengekspresikan kemampuan yang dimiliki maupun yang sedang dan mulai tumbuh melalui proses pembelajaran selama ini.
Tema umum perayaan Natal tahun 2025 “Marilah sekarang kita pergi Ke Betlehem” merupakan suatu ajakan kepada semua anak-anak untuk selalu menjadikan TK Fransiskus sebagai Betlehem baru. Betlehem yang memberikan kenyaman, perlindungan, ketenangan, kasih dan pengampunan serta kegembiraan yang tidak mudah diperoleh oleh setiap anak diluar TK Fransiskus.
Demikian pula kepala sekolah dan para guru memiliki harapan besar agar kiranya banyak keluarga melihat TK Fransiskus sebagai Yerusalem baru yang memberikan jaminan bagi perkembangan putra-putri mereka baik bidang ilmu pengetahun maupun ilmu agama. Selain itu harapan perayaan Natal bersama ini yaitu para orang tua murid dapat menyaksikan sendiri perkembangan anak-anak mereka dan melihat pelayanan para guru dalam mendidik dan mendampingi putra-putri mereka. (mil).
Kontributor: Suster Gemma.