Pangkalpinang, YTKNews.id — Mentari pagi yang bersinar cerah mewarnai pelaksanaan upacara bendera di SMP Santa Theresia Pangkalpinang pada 14 Maret ini. Dengan penuh khidmat, semua warga sekolah berbaris rapi dan tegap di lapangan sekolah untuk mengikuti upacara. Kali ini peserta didik kelas 7D diberi kepercayaan untuk menjadi petugas upacara dan dengan penuh percaya diri berhasil memimpin jalannya upacara dengan cukup baik. Istimewanya, upacara kali ini diiringi alunan pianika oleh petugas upacara, menambah kekhidmatan dan kemeriahan upacara bendera hari ini.
Kelas 7D berhasil memimpin jalannya upacara dengan baik, mulai dari pengibaran bendera, pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945, hingga menyanyikan lagu nasional. Keberanian mereka menggunakan pianika sebagai pengiring lagu “Mengheningkan Cipta” menjadi sorotan.
“Ini pertama kalinya kami mencoba memakai alat musik dalam upacara, dan hasilnya sangat memuaskan,” ujar salah satu anggota petugas upacara.

Pembina upacara kali ini adalah Florensius Kevin Artista, S.Pd. Selaku guru yang mengampu mata pelajaran olah raga, beliau membawakan amanat bertema “Rajin Olahraga” yang merupakan bagian dari Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Dalam amanatnya, beliau menekankan pentingnya membiasakan diri berolahraga sejak dini untuk menciptakan generasi yang sehat, disiplin, dan berprestasi.
“Mens sana in corpore Sano, yang berarti jiwa yang sehat dalam tubuh yang sehat. Olahraga bukan hanya untuk bersenang-senang atau hanya melatih fisik agar sehat, tetapi juga melatih mental pantang menyerah, kerja sama, dan sportivitas. Kebiasaan ini harus kita tanamkan sejak muda agar kelak kalian dapat menjadi generasi yang tangguh,” pesannya dengan penuh semangat.
Ia juga mengajak seluruh peserta didik untuk menyediakan waktu luang guna berolahraga, memanfaatkan fasilitas olahraga di sekolah dan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler yang telah disediakan oleh sekolah dengan giat.

“Jadikan olahraga sebagai gaya hidup, bukan sekadar kewajiban. Dengan memiliki tubuh yang sehat, kita bisa semakin semangat meraih prestasi,” tambahnya.
Pembawaan Kevin yang penuh semangat dan energik sebagai pembina upacara juga menambah antusias para peserta dalam menyimak amanat yang dibawakannya. Kepala Sekolah, Lan Cen, turut memberikan apresiasi atas keberanian dalam penggunaan pianika dalam mengiringi lagu “Mengheningkan Cipta”.
“Penggunaan pianika untuk mengiringi lagu-lagu dalam upacara bendera memang bukan hal baru tetapi sudah lama hilang dan patut diteruskan. Harapannya nanti semoga bisa mengiringi lagu-lagu lain dalam upacara bendera dari Indonesia Raya hingga lagu nasional,” ujarnya.
Upacara pun ditutup dengan pembagian penghargaan untuk perserta didik yang baru-baru ini berhasil meraih prestasi dalam beberapa ajang perlombaan.
Kontributor: Alexander