Home » Beranjak, SD Santa Maria Raih Juara di Fashion Show Anak

Beranjak, SD Santa Maria Raih Juara di Fashion Show Anak

oleh Suwito

Mentok, YTKNews.id— Dalam rangka memperingati Hari Anak, Bujang Dayang Bangka Barat (BDBAR) menggelar acara BERANJAK di halaman Cagar Budaya Kepulauan Bangka Belitung, Kelenteng Kong Fuk Miaw, Minggu pagi (28/7). Acara ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik, salah satunya fashion show anak yang diikuti oleh puluhan peserta didik dari berbagai Sekolah Dasar di Mentok. Acara ini juga berkolaborasi dengan Duta Genre Bangka Barat.

Sebanyak 6 siswa kelas 4 SD Santa Maria Mentok, di bawah bimbingan Guru Kelas 4, Idana Gale, turut berpartisipasi dalam acara ini. Mereka tampil percaya diri dengan berbagai kostum unik dan menarik. Hasilnya pun tidak mengecewakan, Derent bersama Mami Jim berhasil meraih juara 2 dalam kategori fashion show bersama orang tua. Sementara itu, Belvania berhasil meraih juara 3 dalam kategori fashion show tunggal.

Guru Wali Kelas, Orangtua dan peserta didik SD Santa Maria berpartisipasi dalam acara BERANJAK

Prestasi yang diraih oleh siswa-siswi SD Santa Maria ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi sekolah. Kegiatan ini tidak hanya memberikan wadah bagi anak-anak untuk menyalurkan bakat dan kreativitas, tetapi juga mengajarkan mereka untuk percaya diri dan berani tampil di depan umum.

Melalui BERANJAK, anak-anak diajak untuk mengeksplorasi minat dan bakat mereka dalam bidang seni dan pegeant. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi antar siswa dari berbagai sekolah. (***)

(Kontributor: Suwito, foto: Idana Gale, Mami Jim)

Anda mungkin juga suka