Home » OSIS SMA St Yosef Gawangi Semarak Lomba HUT RI ke-77 Tahun

OSIS SMA St Yosef Gawangi Semarak Lomba HUT RI ke-77 Tahun

oleh humas YTK

Pangkalpinang, YTKNews.id – Dalam rangka memperingati kemerdekaan Republik Indonesia, banyak cara dilakukan masyarakat Indonesia untuk memeriaahkannya. Di SMA Santo Yosef Pangkalpinang, perayaan HUT RI ternyata bukan hanya sekedar upacara bersama dan melihat bendera merah putih berkibar dengan bebasnya.

SMA favorit di Kota Pangkalpinang tersebut mengisi kemerdekaan Indonesia dengan berbagai acara perlombaan yang menarik untuk bisa ikuti bersama. OSIS SMA Santo Yosef mengadakan even berbagai lomba, antara lain balap karung, lari gendong, futsal sarung putri, pecah balon, dan estafet jarum botol pada tanggal 16 Agustus 2022.

Jonathan Gunawan selaku Ketua OSIS SMA Santo Yosef menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme, rasa cinta tanah air, membangkitkan semangat jiwa kepahlawanan dan kebersamaan.

“Saya berharap melalui kegitan ini teman-teman bisa mengimplementasikan semangat juang para pahlawan melalui lomba-lomba yang telah OSIS siapkan,” ujarnya.

Kegiatan perlombaan ini diikuti oleh para siswa-siswi dengan penuh semangat dan antusias. Terlebih selama dua tahun terakhir tidak ada perlombaan seperti ini yang diselenggarakan secara tatap muka. Lantas, momen ini yang paling siswa nantikan setelah pandemi melanda.

“Senang sekali rasanya bisa merasakan momen hari kemerdekaan di sekolah, karena sudah dua tahun pandemi. Jadi kemeriahan dan semangat mulai membara Kembali, ” ungkap Angelica Josephin, salah satu peserta lomba.

Penulis : Alexia Dea Ariyanti

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.