Home » Semangat Empat Lima! Gotong Royong Ala SMP Santa Theresia

Semangat Empat Lima! Gotong Royong Ala SMP Santa Theresia

oleh Marcelina Sandra

Pangkalpinang, YTKNews.id – Menyambut pembelajaran dan suasana baru, SMP Santa Theresia melakukan kegiatan gotong royong bersama membersihkan lingkungan sekolah. Kegiatan “resik-resik” dilaksanakan pada Jumat, 14 Juli 2023 yang diikuti oleh seluruh warga sekolah. Sebelum memulai kegiatan, seluruh warga sekolah diajak untuk senam pagi. Senam poco-poco dan SKJ 2021 mampu membawa seluruh warga sekolah untuk bergerak dan membangkitkan semangat. Setelah satu kali ronde senam poco-poco dan dua kali ronde senam SKJ, seluruh warga sekolah beristirahat sejenak baru kemudian melaksanakan gotong royong.

Agar gotong royong lingkungan terbagi rata, siswa-siswi dibagi menjadi beberapa kelompok yang akan didampingi oleh bapak dan ibu guru serta karyawan sekolah. Adapun lingkungan sekolah yang dibersihkan meliputi daerah depan dalam maupun luar sekolah, samping sekolah, lapangan olahraga, halaman sekolah, lingkungan kantin, serta lingkungan Gereja Santa Bernadeth. Demi kebersihan yang optimal, siswa-siswi diminta untuk membawa peralatan kebersihan seperti sapu lidi, pisau dempul atau sendok semen. Semangat empat lima warga sekolah pun tergambar jelas, hal ini tergambar ketika cabut rumput dan bersih-bersih lokasi yang tetap dilakukan meskipun terik matahari pagi terus menyinari.

Sambil menyelam minum air, pepatah yang dapat menggambarkan kegiatan ini. Selain lingkungan sekolah menjadi semakin nyaman untuk belajar, seluruh warga sekolah pun diajak kembali untuk saling peduli, semakin bekerja sama dan bergotong royong. Dengan saling bergotong royong, akhirnya kegiatan ini dapat terselesaikan dengan baik. Dengan saling peduli, akhirnya lingkungan sekolah dapat semakin nyaman untuk ditinggali. Dengan bekerja sama, akhirnya pekerjaan yang sulit menjadi pekerjaan yang menyenangkan.

Reporter: Marcelina Sandra Dewi

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.