Home » Adakan Aktivitas Ilmiah Ini, STIE Bentara Persada Hadirkan Romo Yudi Kristianto Sebagai Pemateri

Adakan Aktivitas Ilmiah Ini, STIE Bentara Persada Hadirkan Romo Yudi Kristianto Sebagai Pemateri

oleh Redaktur Ytknews

Batam, YTKNews.id—Aktivitas ilmiah yang satu ini, terjadi di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bentara Persada (STIE BP), tepatnya pada pembukaan kuliah tahun ajaran 2023/2024. Aktivitas ilmiah itu ternyata, adalah kuliah umum.

Kuliah umum itu, bertajuk ‘Belajar Investasi Untuk Masa Depan Yang Sehat, Mudah dan Aman’ pada Selasa, 19 September 2023. Acara ini mengundang Komisaris Bank Utari RD. Yudi Kristianto, M.M.Finance, C.R.B.C selaku narasumber.

Selain dihadiri jajaran pimpinan STIE BP, kuliah umum ini juga mengundang stakeholders terkait, mulai dari kepala sekolah, lembaga keuangan, pengurus Yayasan Tunas Karya (YTK), dan masyarakat. Selain itu juga hadir ratusan mahasiswa sebagai peserta.

Yudi Kristianto menyampaikan investasi adalah wujud kesadaran kita, bahwa hidup itu bukan hanya saat ini, tetapi juga dimasa yang akan datang. Selain itu juga disampaikan tentang isu terkini terkait dengan pinjaman online ilegal dan modus operandi penipuan berkedok investasi.

Mengantisipasi munculnya isu-isu tersebut, kita perlu belajar rasio kesehatan keuangan dan selalu waspada dengan penawaran investasi dari lembaga keuangan, sangat penting untuk dilakukan.

Ketua YTK, RD Servasius Samue sedang beri kata sambutan

Dosen, pegawai, dan mahasiswa juga harus mengetahui pengelolaan keuangan, tahapan dalam perencanaan keuangan, pemahaman dasar tetentang investasi, produk investasi, alokasi asset dan diversifikasi asset.

Ia menegaskan, penguatan investasi dapat menjamin masa depan yang muaranya untuk mewujudkan kebebasan finansial. Dalam menjawab pertayaan tentang risiko investasi, Yudi menjelaskan bahwa sebelum mengambil keputusan investasi kita perlu melakukan investigasi, terutama pada dua hal yakni Logis dan Legal.

Ketua Yayasan Tunas Karya, Servasius Samuel, S.Psi., M.Psi., Psikolog dalam sambutannya menyampaikan instansi yang sehat merupakan cita-cita semua pihak, sebagaimana tema kuliah umum ini, dalam eksistensinya merupakan cita-cita semua pihak yang implementasinya dimulai dari setiap orang secara individu. Tidak hanya mahasiswa, semua peserta agar memiliki persepsi, pola pikir maupun cara hidup tentang mengelola keuangan yang sehat. (sfn/nys)

Mahasiswa STIE BP sedang ikuti kuliah umum

Reporter : Silvester dan tim Humas STIE

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.