Pangkalpinang, YTKNews.id – Hari itu, Sabtu, 15 Juli 2023 SMP Santa Theresia melaksanakan kegiatan temu orangtua peserta didik baru. Pertemuan bersama orangtua ini menjadi salah satu sarana sekolah untuk membangun komunikasi dengan orangtua. Kegiatan ini diikuti oleh orangtua wali murid kelas VII dalam rangka penyampaian beberapa informasi mengenai kurikulum sekolah, tata tertib, sistematika pembayaran uang sekolah dan beberapa hal lain yang menjadikan diskusi semakin hidup.
Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 diawali doa pembuka yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMP Santa Theresia. Setelah itu perkenalan singkat Bapak dan Ibu Guru, juga Karyawan sekolah.
Selanjutnya kegiatan penyampaian-penyampaian materi diskusi dan kemudian sesi tanya jawab. Meskipun gerimis menguyur namun hal ini tidak mengurangi kehangatan dan kebersamaan pagi itu.
Sesi pertama merupakan sambutan dari Lan Cen, S.Ag., selaku kepala sekolah. Kegiatan dilanjutkan penyampaian kurikulum oleh Yanti, S.Pd. tentang kurikulum yang akan digunakan, kriteria kelulusan dan kenaikan kelas, penilaian pembelajaran sekaligus pengayaan dan remedial siswa.
Setelah penyampaian kurikulum dilanjutkan kembali dengan penyampaian tatatertib yang dilaksanakan di sekolah oleh Sarwoko, S.Pd., hal-hal yang disampaikan meliputi tata karma dan tata tertib di sekolah, pemaikaian seragam, dan hal-hal berkaitan dengan jenis-jenis pelanggaran.
Orangtua wali murid yang hadir memberikan perhatian yang sangat baik melalui pertanyaan dan tanggapan-tanggapan yang diberikan selama kegiatan berlangsung. Seperti memberikan dukungan untuk program-program yang disampaikan, berdialog dan berdiskusi lebih mendalam mengenai hal-hal yang berkaitan dengan pendukung belajar siswa.
Reporter: Marcelina Sandra Dewi