Pada Jumat yang cerah, anak-anak tiba di TK Santa Maria Mentok dengan semangat dan keceriaan yang mengalir. Kegiatan kali ini adalah Bina Iman untuk anak-anak TK St. Maria, sebuah acara yang memadukan makna dan semangat dari nama Santa pelindung sekolah ini yang digelar pada 20 Oktober 2023 lalu.
Bulan Oktober, dalam tata ibadah Gereja Katolik, disebut sebagai bulan Maria, atau lebih dikenal sebagai bulan Rosario. Selama bulan ini, umat Katolik di seluruh dunia diajak untuk merayakan doa Rosario setiap harinya. Doa ini mengandung empat peristiwa penting dalam hidup Yesus yakni gembira, sedih, mulia, dan terang.
“Bunda Maria, dalam semua peristiwa ini, menjadi teladan kesabaran, kepercayaan, dan pengabdian tanpa pamrih kepada Tuhan. Dalam kesederhanaannya, Bunda Maria mengajarkan kita untuk merendahkan diri dan melayani sesama dengan kasih sayang. Oleh karena itu, Bunda Maria tetap menjadi pelindung abadi di sekolah Santa Maria,” ungkap Sumiyati, Kepala TK Santa Maria Mentok.
Ia menambahkan, TK St. Maria mengadakan Bina Iman dengan tujuan menumbuhkan kecintaan dan keimanan anak-anak kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dalam kegiatan ini, semua anak, baik Katolik maupun non-Katolik, ikut bersama-sama dalam doa Rosario. Sepuluh anak Katolik dipilih oleh guru untuk memimpin doa Rosario bersama, yang diadakan di halaman sekolah TK St. Maria. Semua anak dengan penuh sukacita melibatkan diri dalam doa, melipat tangan dan menutup mata.
Beberapa orang tua yang menyaksikan anak-anak saat berdoa Rosario bersama mengapresiasi kegiatan Bina Iman ini
“Kegiatan doa bersama ini luar biasa untuk memperkuat iman anak-anak, dan membantu mereka agar tidak malas untuk berdoa, terutama di rumah,” ujar salah satu orang tua peserta didik.
Setelah doa Rosario selesai, guru memimpin anak-anak dalam gerakan dan lagu yang penuh semangat. Anak-anak sangat antusias dan bergembira saat mengikuti gerakan dan lagu ini. Bahkan kepala sekolah TK St. Maria turut serta dalam semangat yang tinggi, bergabung dalam gerakan dan lagu bersama anak-anak.
Reporter: Gracia Biora