Muntok, YTKNews.id–Luar biasa, sejak usia sekolah dasar, sekolah yang satu ini sudah membiasakan anak-anak didiknya untuk mulai akrab dengan edukasi hidup sehat dalam program dokter cilik.
Hal itu terjadi, Selasa, 15 November 2022, di SD St Maria Muntok. Sekolah tua yang jadi motor Sekolah Penggerak di Bangka Barat ini, mendapat pembinaan dokter cilik dari Puskesmas Muntok. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 30 peserta didik yang dipilih dari Kelas 3 , 4 , dan 5 dan dilaksanakan di aula sekolah.
Rudi Vanter, selaku petugas Puskesmas Muntok yang mewakili dalam sambutannya menjelaskan bahwa pembinaan dokter kecil ini untuk membuka wawasan kesehatan, meningkatkan pengetahuan dalam menangani insiden kecil yang terjadi di sekolah. Misalnya apabila ada luka ringan, atau pingsan mereka tidak lagi panik namun bisa melakukan pertolongan pertama.
Pada kegiatan ini peserta didik yang mengikuti pembinaan dokter cilik mendapat berbagai materi seperti Kemampuan anak mempraktekan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ( PHBS ), cara cuci tangan, cara sikat gigi, cara membalut luka , dll yang dilanjutkan dengan praktek langsung.
Saya senang sekali, materinya seru, ada cara menyikat gigi, cara mencuci tangan, cara menangani teman yang sakit, makanan yang baik dan tidak baik dan habis pembinaan ini saya juga akan mengajarkan ke teman sekolah ujar Stefani Aurelia siswa kelas 4 yang mengikuti pembinaan dokter cilik ketika di tanya Pembina UKS .
Helen Agustina, selaku Pembina UKS juga berharap melalui kegiatan pembinaan ini mereka bisa membantu rekan siswa dan guru serta pihak sekolah , karena biasanya anak itu lebih terbuka dengan temannya, sehingga kalau ada yang sakit atau terluka mereka bisa segera tangani. (sfn/nys)
Penulis : Helen Agustina