Mentok, YTKNews.id—Kegiatan rekoleksi untuk peserta didik di tingkat akhir sudah menjadi tradisi tahunan bagi sekolah-sekolah Yayasan Tunas Karya untuk menjalankannya. Tak terkecuali di SD Santa Maria Mentok, peserta didik kelas 6 di sekolah yang berusia 90 tahun tersebut melaksanakan kegiatan rekoleksi pada 21-22 Maret 2023 lalu di Puri Sadhana, Bangka Tengah.
Kegiatan rutin Rekoleksi yang sempat dipresentasikan oleh guru SD Santa Maria Mentok di forum BPMP (Badan Penjamin Mutu Pendidikan) Bangka Belitung sempat menuai pujian.
“Biasanya sekolah mengadakan jalan-jalan saja untuk siswa tingkat akhir. Apa yang dilakukan SD Santa Maria Mentok untuk calon lulusannya patut menjadi role model yakni dengan kegiatan rekoleksi, menguatkan karakter anak sekaligus memperkuat ESL (Emotional and Social Learning).” Ujar Muhammad Ansori, S.Pd. salah satu narasumber dari BPMP.
Memang rancangan kegiatan rekoleksi kelas 6 SD Santa Marai Mentok bertujuan memperkuat karakter dan kecerdasan emosional dan sosialnya. Rekoleksi dengan tema “Aku Bertanggung Jawab Mencapai Bintangku dan Meraih Cita-citaku” tidak hanya diisi dengan materi-materi penguatan karakter saja, tetapi penuh dengan nuansa menyenangkan seperti games bermakna, kegiatan berkelompok, serta out bond yang ditunggu-tunggu.
“Ini adalah bentuk komitmen SD Santa Maria Mentok untuk membekali lulusannya. Membuktikan mutu lulusan SD Santa Maria tidak hanya pintar secara kognisi dan keterampilan saja tetapi matang dalam menemukan jati diri, pengendalian emosi, menjalin relasi, dan menjadi manusia sosial.” Ujar Maria Susanti, Kepala SD Santa Maria Mentok. (***)
Reporter: Suwito