Home » TK SD SMP Maria Goretti Kembali Cairkan Dana GAS Bagi Siswa Kurang Mampu

TK SD SMP Maria Goretti Kembali Cairkan Dana GAS Bagi Siswa Kurang Mampu

oleh

Sungailiat, YTKNews.id– TK SD SMP Maria Goretii kembali mencairkan dana Program Gerakan Ayo Sekolah (GAS). GAS merupakan program yang diperuntukkan untuk membantu siswa kurang mampu pada tingkat TK SD SMP di Maria Goretti Sungailiat.

Pencairan dana GAS tahap I 2021 sebesar Rp. 40.000.000 sudah dilakukan pada Bulan April 2021, yang diperuntukkan untuk 60 siswa yang masih menempuh pendidikan di TK SD SMP Maria Goretti.

Pencairan tahap II 2021 sebesar Rp. 31.000.000 sudah dilaksanakan di Bulan September 2021 yang sudah dialokasikan kepada 74 siswa, untuk meringankan biaya pendidikan bagi siswa TK SD SMP Maria Goretti yang memang membutuhkan bantuan ini.

Ketua GAS, Kristiawan mengatakan bahwa GAS merupakan wadah penyaluran dana bantuan dari alumni dan masyarakat juga donator untuk membantu siswa-siswi yang kurang mampu, dimana diprakarsai bersama antara komunitas TK SD SMP Maria Goretti, dan Gereja Katolik Paroki Santa Maria Segala Rahmat Sungailiat, serta didukung sepenuhnya oleh Romo Antonius Suyata, MSF selaku pastor paroki.

“Kami sebagai pengurus GAS berkomitmen untuk terus berupaya agar program ini dapat terus berkelanjutan,” Kata Kristiawan, Sabtu (23/10/2021).

“Kami juga mengucapkan terimakasih atas bantuan para donator, alumni, pastor paroki Sungailiat, Yayasan Tunas Karya, seluruh guru dari tingkat TK SD SMP Maria Goretti, para pengurus GAS, serta semua pihak yang sudah memberi berkat untuk terlaksananya program ini,” katanya.

Ia berharap semoga semakin banyak alumni dan donator yang terlibat sehingga semakin banyak anak-anak yang terbantu untuk mendapatkan pendidikan yang lebih baik.

Penasehat GAS, Romo Antonius mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam program ini.

“Kita baru saja memulai, jangan pernah kendor dan berhenti berbuat baik. Jadi lanjutkan dan terus bersemangat terlibat dalam GAS,” kata Romo Antonius.(JnP/YTKNews.id)

Reporter : Fristy Yasinta Tarigan

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.