Batam, YTKNews.id – Yudisium menjadi hal biasa yang sering terdengar sebelum seorang mahasiswa melakukan wisuda. Istilah yudisium ini tentunya berhubungan dengan kelulusan seorang mahasiswa dari perguruan tinggi tempatnya menuntut ilmu.
Hal ini termasuk memutuskan lulus atau tidaknya mahasiswa dalam menempuh studi selama jangka waktu tertentu, ditetapkan oleh pejabat berwenang yang dihasilkan dari keputusan rapat yudisium.
Dalam tahap yudisium, fakultas atau prodi akan mengevaluasi mahasiswa dari semua aspek akademik dan kemahasiswaan secara keseluruhan. Mahasiswa yang telah mendapatkan nilai skripsi bisa dinyatakan tidak lulus dan tidak atau belum berhak wisuda jika berbagai persyaratan yang diperlukan tidak terpenuhi. Berbagai persyaratan ini tentunya berbeda-beda di setiap perguruan tinggi, sesuai kebijakan masing-masing.
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bentara Persada (STIE BP) kembali menghelat pegelaran Yudisium Sarjana Semester Genap Tahun Akademik 2021-2022 di kampus STIE Bentara Persada ruangan aula lantai dua pada, Jumat 23 Juli 2022.
Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua STIEBP Agus Sekti Susila Atmaja, M.Si., Wakil Ketua I Romo Lorensius Sanga Dihe, S.Ag., M.Hum, M.HI., Wakil Dekan II Dra Brigida Endah Nuraeni, M.M., Kepala Prodi Feliks Dabur, S.E., M.M., serta para penguji dan dosen STIE Bentara Persada.
Diawali dengan pembacaan nama-nama peserta Yudisium oleh Sekertaris panitia Yudisium Josepin Harianja, S.Ag., M.Pd, periode ini sebanyak sembilan orang peserta Yudisium resmi menyandang gelar Sarjana Manajemen.
Pesan-pesan akademik disampaikan oleh Agus Sekti dan memberikan motivasi akademik kepada peserta Yudisium.
“Pada prinsipnya bahwa belajar itu tak mengenal waktu, dinamika untuk belajar terus menerus bergulir sampai titik akhir meraih mimpi. Namun peluang dan kesempatan yang kita berproses selama di kampus ini harus diamalkan di masa yang akan datang,” tuturnya.
“Tentunya unggul, terbuka, integral yang berkaitan dengan moto, ini yang anda harus kembangkan di masyarakat. Tolak ukur kualitas kita dilihat dari bagaimana anda bekerja dilapangan, hasilnya akan menunjukan seperti apa lulusan dari kampus ini,” tambah Agus.
Lebih lanjut Agus Sekti berharap para lulusan mampu mewujudkan cita – cita pelayanan di dalam dunia kerja, karena sejatinya belajar tidak hanya di kampus, tetapi juga di masyarakat, karena dengan belajar akan terus bertumbuh, berdinamika dan semakin dewasa.
“Kita semua berharap hasil lulusan dari sembilan mahasiswa ini mampu menjadi corong dan berguna bagi masyarakat. Meskipun anda sudah alumni tapi anda masih punya tanggung jawab besar untuk membangun lembaga ini,” pesan Ketua STIEBP.
Menurutnya, kampus ini harus terus maju dan berkembang kalau ada mahasiswanya, oleh karena itu ia berharap, alumni bisa membawa satu mahasiswa baru dalam setiap tahun.
“Selamat kepada sembilan anak-anakku, kalian resmi menyandang gelar Sarjana Manejemen. Gelar itu hanya sekadar jembatan untuk melewati luasnya ilmu pengetahuan, masih banyak yang perlu di eksplore di luar sana,” tutup mantan Kepala SMP Yos Sudarso tersebut.
Agus Harianto selaku salah satu lulusan yang bekerja sebagai Manager As Technology Maintenance di sebuah perusahaan yang bergerak di bidang minyak dan gas mendapat predikat lulusan cum laude dengan IPK 3,80.
“Bekerja sambil kuliah bukan hal yang mudah bagi kami, namun berkat orang tua, bantuan para dosen dan karyawan kami dapat menyelesaikan studi kami. Terima kasih kepada para dosen dan Staff yang telah membantu kami, utamanya dalam hal mentransfer ilmunya sejak awal kami kuliah hingga saat ini,” kesan Agus.
Senada dengan Agus, Theresia Yoanita sebagai salah satu lulusan juga mengaku banyak suka dan duka yang dilalui. Saat menjadi mahasiswa, pengalaman dan proses hidup banyak sekali yang kami dapat selama kurang lebih empat tahun.
“Tanpa ada usaha dalam mengayomi dan membina dari dosen, kami tidak akan sampai ke titik ini. Kami mohon maaf jika selama kami berada di kampus ini ada sikap dan tutur kata kami yang kurang berkenan. Semoga kampus kita semakain berkembang dan maju kedepannya,” tutup There. *(nys)*
Peliput : Silvester