Pangkalpinang, YTKNews.id – Uskup Keuskupan Pangkalpinang yang juga Ketua Pembina Yayasan Tunas Karya (YTK), Mgr Adrianus Sunarko, OFM merayakan syukuran Lustrum 1 Tahbisan Episkopal, Jumat 23 September 2022. Tanggal perayaan itu, bertepatan dengan tanggal Tahbisannya sebagai Uskup pada lima tahun lalu, yakni, 23 September 2017.
Perayaan ulang tahun ke-5 tahbisan Episkopal yang panitianya diketuai oleh oleh Ketua YTK tersebut, digelar di GOR kompleks SMP St Theresia dan SMA St Yosef Pangkalpinang.
Perayaan ekaristi dihadiri sekitar 1500 an umat dan istimewanya, seluruh kepala sekolah YTK wilayah Bangka Belitung (Babel) berkesempatan hadir dalam pesta umat tersebut.
Maria Susanti, S.Pd.SD selaku Kepala SD St Maria Mentok mengungkapkan kegembiraan karena bisa hadir dan turut merayakan bersama umat. Ia mengapresiasi banyaknya partisipasi yang ditunjukan dari berbagai komunitas di bawah naungan Keuskupan Pangkalpinang
“Semoga dengan peringatan perayaan Lustrum I ini, Mgr. Adrianus Sunarko, OFM terus berkarya dalam berbagai upaya pelayanannya ke pulau-pulau yang bisa dirasakan oleh semua lapisan masyarakat,” ujar Maria, Sabtu (24/09/2022).
“Semoga pendidikan di sekolah Katolik YTK tetap dan selalu berkembang. Dan semoga sekolah kita menjadi prioritas bagi masyarakat dan selalu mendapat dukungan dari Keuskupan Pangkalpinang,” tuturnya.
Senada dengan Maria, Osner Naibaho, S.Pd yang bertugas sebagai Kepala SMP St Yosef Belinyu juga merasa sangat senang bisa hadir secara langsung bersama para kepala sekolah dan para umat Pangkalpinang.
“Semoga Monsinyur sehat selalu dalam karya pelayanan penggembalaan umat di Keuskupan Pangkalpinang sehingga kiranya semua pulau bersukacita,” ungkap Osner.
Hari-hari itu, mereka sedang berkumpul di Puri Sadhana, sejak Senin, 19 September. Mereka mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Babel.
Di sela-sela jadwal pertemuan itu, lantas para Kepala Sekolah YTK itu, berkesempatan untuk dapat mengikuti perayaan Lustrum 1 Mgr Adrianus Sunarko, OFM.
Tentu berdasarkan komentar mereka, Rakor K3S kali memiliki makna tersendiri. Pasalnya mereka akhirnya menjadi bagian dari 1500 an umat Katolik yang ikut bersukacita secara langsung dengan Uskupnya. *(sfn)*
Penulis : Novie