Home » Berpartisipasi Hari Peduli Sampah Nasional, SD Santu Yusuf Lakukan Hal Ini

Berpartisipasi Hari Peduli Sampah Nasional, SD Santu Yusuf Lakukan Hal Ini

oleh Redaktur Ytknews

Karimun, YTKNews.id—Hari Peduli Sampah Nasional yang jatuh pada hari Selasa, 21 Februari 2023, dilaksanakan di SD Santu Yusuf dengan melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah.

Kepala Sekolah Benediktus Slamet, S.S. mengatakan hari ini kita melaksanakan kerja bakti tepat pada Hari Peduli Sampah Nasional 2023 (HPSN) tanggal 21 Februari 2023. Disejalankan juga pada Bulan Peduli Sampah Nasional dengan tema “Tuntas Kelola Sampah untuk Kesejahteraan Masyarakat.” Kegiatan seperti ini perlu kita tanamkan sejak dini agar peserta didik peduli terhadap lingkungan.

Salah satu peserta didik dari kelas 6, Dylan, memberikan tanggapannya atas kegiatan ini, menurutnya kegiatan ini bermanfaat untuk membuat lingkungan sekolah bersih serta nyaman digunakan saat jam istirahat. Dan menurutnya kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin di kemudian hari.

Peserta didik lainnya, Gwena, dari kelas 3, mengatakan hal yang kurang lebih sama, dengan harapan bahwa semua warga sekolah dapat terlibat dalam menjaga kebersihan lingkungan sekolah.

Peserta kerja bakti terdiri dari para peserta didik dari kelas tiga dan kelas enam yang sedang melaksanakan pembelajaran di luar kelas bersama dengan guru/karyawan yang sedang tidak bertugas pada jam pelajaran tersebut.

Dalam pelaksanaan kerja bakti tersebut, peserta didik diajarkan untuk memisahkan sampah plastik dan sampah organik. Nantinya sampah yang dikumpulkan dapat dikelola sedemikian rupa dimana dapat mencapai tujuan Zero Waste, Zero Emission.

Kegiatan ini akan dilanjutkan dengan lomba kebersihan kelas menuju sekolah sehat yang akan dilaksanakan pada bulan Maret 2023.

Dengan penilaian berupa kebersihan dan kerapian kelas, serta dengan juri berasal dari guru/karyawan SD Santu Yusuf sendiri. (sfn)

suasana gotong royong/ft : sri budiarti

Kontributor :  Sri Budiarti, S.E.

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.