Tanjungpandan, YTKNews.id — Sebanyak 52 siswa kelas VI SD Regina Pacis Tanjungpandan mengikuti rekoleksi bertema “Aku Bisa Mandiri” di Suci Indah Belitung Tanjungpandan pada Kamis (10/04).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para siswa menghadapi ujian akhir sekolah serta membekali mereka untuk melangkah ke jenjang pendidikan berikutnya. Kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempersiapkan diri menghadapi ujian akhir sekolah sekaligus bekal menuju pendidikan yang lebih tinggi.
Dalam rekoleksi ini, para siswa didampingi oleh empat orang guru, yakni Dominikus Sudarto, S.Pd.SD, Fiolen Margareta Rosmauli Toruan,S.Pd.SD, Sr. M. Aufrasia, Fch, S.Pd, dan Kristianus Viktor Ago Mage, S.Fil. Tiga di antaranya juga bertugas sebagai pemateri dalam sesi-sesi refleksi.

Dominikus Sudarto membuka sesi pertama dengan mengajak siswa mendalami makna kemandirian melalui pembuatan jadwal hidup harian. Dilanjutkan oleh Sr. M. Eufrasia, Fch yang mengajak siswa merenungkan pentingnya kemandirian dalam iman dan membimbing mereka untuk menyusun doa pribadi.
Pada sesi ketiga, Kristianus mengajak siswa belajar kemandirian dengan meneladani anak kecil dalam kisah Injil Yohanes tentang mukjizat Yesus memberi makan 5000 orang. Siswa kemudian menuliskan “lima roti” sebagai lima kebaikan yang dapat dibagikan kepada orang lain dan “dua ikan” sebagai dua tanggung jawab yang ingin mereka lakukan.

Sebagai penutup, siswa diajak merenungkan cinta kasih orang tua dan sikap mereka terhadap keluarga. Dengan bantuan para pendamping yang mewakili sosok orang tua, anak-anak mengekspresikan rasa cinta dan penyesalan mereka. Suasana haru menyelimuti kegiatan ini, banyak siswa yang menangis menyesali sikap mereka di masa lalu dan bersyukur atas kesempatan rekoleksi ini.
Kontributor : Kristianus Vikor