Belinyu, YTKNews.id – Di hari Minggu pagi yang cerah, terlihat ramai anak-anak TK dan PAUD di seluruh Kecamatan Belinyu berkumpul di depan Metro FC cabang Belinyu. Rupanya Metro FC sedang mengadakan perlombaan mewarnai untuk jenjang TK dan PAUD. Perlombaan ini diselenggarakan hari Minggu pagi tanggal 26 November 2023. Dengan membawa meja lipat dan perlatan mewarnai masing-masing, anak penuh semangat berjalan menuju tenda acara. Anak-anak semakin bersemangat ketika mereka hadir disambut dengan banyaknya piala dan bingkisan hadiah yang diletakkan di meja panggung.
Sebelum memulai perlombaan setiap anak diberikan nomor urut dan diarahkan duduknya oleh panitia dan guru pendamping sekolah agar posisi anak-anak tidak berantakan serta terganggu dengan peserta lainnya. Dalam perlombaan ini, TK Santa Agnes mengikutsertakan 8 orang anak untuk mengikuti lomba mewarnai Metro FC. Perlombaan ini juga disponsori oleh Bank BCA yang terletak tepat disebelah Metro FC.
Sebagai pembukaan sebelum lomba berlangsung panitia mengajak anak-anak untuk bernyanyi bersama dengan tujuan mengembalikan fokus anak dalam memulai lomba. Anak-anak bernyanyi santai bersama panitia hingga akhirnya lomba mewarnai pun dimulai. Panitia mulai membagikan kertas berisi gambar yang juga memiliki gambar kecil sebagai contoh warna yang harus diikuti oleh peserta, panitia juga membantu menuliskan nama setiap peserta dan asal sekolahnya. Waktu yang diberikan 45 menit keseluruhannya. Dalam lomba ini anak-anak juga diberikan kesempatan untuk berkreasi dalam memainkan warna untuk latar belakang gambar utama yang dilombakan.
Anak- anak terlihat begitu antusias dalam lomba ini, raut wajah penuh kegembiraan terlihat saat mereka sedang sibuk mewarnai gambar yang telah disediakan panitia. Yang menariknya adalah ketika anak-anak ini yang masih dalam usia bermain mampu mengikuti arahan panitia untuk tetap menjaga ketenangan saat mengerjakan. Layaknya orang dewasa, himbauan panitia itu mereka patuhi dan suasana ruang lombapun begitu hening karena semua sibuk untuk memberikan yang terbaik untuk sekolahnya masing-masing.
Setelah selesai sesuai waktu yang ditentukan panitia anak-anak kembali diajak bernyanyi dan tebak-tebakan sambil menunggu hasil penilaian. Anak-anak yang bersemangat dan dapat menebak pertanyaan panitia diberi hadiah kecil-kecilan karena telah berani menjawab, bernyanyi di depan, dan bersemangat saat nyanyi dan gerak bersama.
Saat yang ditunggu-tunggupun tiba yaitu pengumuman pemenang lomba. Terlihat wajah penasaran menghiasi setiap anak menunggu pengumuman panitia. Saat dibacakan TK Santa Agnes berhasil memborong 3 piala dari 6 piala yang ada untuk jenjang TK. 3 piala yang berhasil diborong oleh TK Santa Agnes diantaranya adalah Juara Harapan 3 yang berhasil diraih oleh Evelyn Kimberly, Juara 3 diraih oleh Muhammad Omer Syamil, dan Juara 1 yang berhasil diraih oleh Alxsander Sean. Para siswa yang ikut serta dalam lomba juga para orang tua yang mendapingi beserta para guru sangat berbahagia ketika mengetahui TK Santa Agnes berhasil memborong 3 piala kemenangan pada hari itu. Para panitia juga berbahagia ketika melihat senyum anak-anak ketika berfoto bersama dengan memegang piala dan bingkisan hadiah yang diberikan.
Reporter : Kristiana Puspa Setyani