Home » Mahasiswa STIE Bentara Persada Asah Skill Digital Lewat Pelatihan Startup Kampus

Mahasiswa STIE Bentara Persada Asah Skill Digital Lewat Pelatihan Startup Kampus

oleh

Batam, YTKNews.id– Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (RI) menyatakan Indonesia membutuhkan setidaknya 9 juta talenta digital pada tahun 2030 untuk bisa meraih manfaat maksimal dari ekosistem digital.

Dalam upaya memenuhi kebutuhan tersebut, STIE Bentara Persada (BP) menghadirkan Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) sebagai mitra kerjasama dalam mendukung program kampus merdeka.

Kegiatan yang berlangsung selama satu hari pada hari Jumat 15 Oktober 2021, dan bertempat di kampus STIE BP ini merupakan diskusi kerja sama yang dirancang khusus untuk membekali mahasiswa dari berbagai latar belakang pengetahuan dengan keterampilan digital dan pengalaman konkret di industri.

Kegiatan pelatihan startup kampus dimulai dengan kegiatan Ignition, yaitu seminar untuk memaparkan permasalahan utama yang ada di Indonesia, dipaparkan oleh para pelaku yang ada di industri tersebut.

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Workshop, yaitu peserta diberikan pembekalan keahlian yang dibutuhkan dalam membuat sebuah startup digital.

Setelah kegiatan Workshop, kegiatan dilanjutkan dengan Hacksprint, yaitu menghasilkan solusi dari masalah yang sudah ditemukan pada saat workshop.

Tahap selanjutnya adalah Bootcamp, merupakan sesi mentoring mendalam untuk berkonsultasi tentang perkembangan startup yang telah dikerjakan dari tahap pertama sampai tahapan hacksprint.

Tahap terakhir adalah Incubation, yaitu sebuah tahapan berupa pembinaan mendalam untuk mendapatkan atau menghasilkan minimum viable product (MVP).

“Semoga kegiatan pelatihan ini semakin menajamkan skill mahasiswa untuk menciptakan ide bisnis yang berangkat dari masalah/ peluang, dimana itu bersentuhan dengan kebutuhan manusia,” kata ketua STIE BP, Pilifus Junianto, S.S., S.M.(JnP/YTKNews.id)

Reporter : Silvester

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.