Mentok, YTKNews.id—Kemeriahan perayaan Imlek SD Santa Maria Mentok 28 Januari 2023 tampak lebih lengkap dengan kedatangan tamu dari SD N 21 Mentok. Siswa kelas 2 dari salah satu sekolah negeri di Bangka Barat tersebut menjalankan program Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di sekolah milik Yayasan Tunas Karya.
“Saya sangat senang datang ke SD Santa Maria. Sekolahnya bagus. Dan ada barongsainya” ujar salah satu peserta rombongan SD N 21 Mentok.
Para siswa dengan seragam batik hijau ini tampak menikmati suguhan acara kesenian di SD Santa Maria. Selain itu mereka juga mengunjungi kelas 2A dan 2B yang kebetulan sedang menyelenggarakan open house/Natak Kelas. Siswa kelas 2 SD Santa Maria melebur bersama siswa dari SD N 21 Mentok. Mereka diajak berbincang bersama saling bersilahturahmi.
“SD Santa Maria menyambut baik dan sebuah kehormatan dapat dikunjungi oleh sekolah lain. Kerja sama dan kolaborasi tentu akan terus kita utamakan dalam beberapa program sekolah,” ujar Maria Susanti, Kepala SD Santa Maria Mentok. (Wu)
sebuah pembelajaran tentang toleransi di SD St Maria Mentok, dapat terlihat dalam foto-foto ini
Reporter : Suwito