Home » Rahasia di Balik Semangat Belajar Tinggi Anak-Anak TK Santa Maria

Rahasia di Balik Semangat Belajar Tinggi Anak-Anak TK Santa Maria

oleh Suwito

Mentok-Ytknews.id – TK Santa Maria Mentok mengadakan kegiatan bercerita yang melibatkan orang tua murid sebagai pendongeng pada Senin, 26 Februari 2024. Kegiatan ini merupakan praktik baik dan bentuk kerjasama antara sekolah dan orang tua.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk menambah semangat belajar anak-anak karena melibatkan orang tua mereka,” ucap Sumiyati, S.Pd., Kepala Sekolah TK Santa Maria. “Selain itu, kegiatan ini juga dapat meningkatkan kepercayaan orang tua kepada sekolah dalam memberikan pengajaran.”

Sumiyati menjelaskan bahwa praktik baik ini merupakan pengalaman baik yang diangkat dari berbagai aktivitas dalam program pengembangan sekolah model. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengembangan sekolah, mempromosikan sekolah kepada masyarakat, dan memberikan dampak positif terhadap proses pembelajaran, pengembangan kapasitas kepala sekolah, guru, dan anak didik.

Di aula sekolah, orang tua berdongeng kepada anak TK Santa Maria

“Praktik baik ini juga memberikan peningkatan kemandirian, penanaman karakter Pancasila, dan memberikan motivasi belajar peserta didik,” tambahnya.

Kegiatan bercerita ini dilakukan secara bergantian dan sudah terjadwal. Orang tua murid datang ke sekolah dan bercerita kepada anak-anak di halaman sekolah. Kegiatan ini menambah kedekatan orang tua dengan anak-anak dan memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan. (Swt)

Reporter:Gracia Biora

Anda mungkin juga suka

Tinggalkan Komentar

* Dengan menggunakan formulir ini Anda setuju dengan penyimpanan dan penanganan data Anda oleh situs web ini.