Home » Kegembiraan Mencari Telur Paskah Bersama Anak-Anak Asrama Santa Theresia

Kegembiraan Mencari Telur Paskah Bersama Anak-Anak Asrama Santa Theresia

oleh Alexia Dea Ariyanti

Pangkalpinang, YTKNews.id—Jumat (19/04/2024) Asrama Santa Theresia mengadakan acara paskah bersama yang dimulai pukul 15.00 WIB. Acara paskah ini dimulai dengan melakukan beberapa game yang telah disiapkan oleh panitia. Diawali dengan doa yang dipimpin oleh Isa Pratama Putra Amanu salah satu penghuni asrama dan dibuka oleh Kons Martina Winarti, S.Pd. sebagai pendamping. Setelah itu para penghuni asrama membentuk kelompok untuk membuat yel-yel bertema paskah lalu ditampilkan didepan kelompok yang lain.

Selanjutnya setiap kelompok akan bermain game. Game yang pertama yaitu membuat garis terpanjang yang disusun dengan barang-barang yang sedang dipakai dan melekat ditubuh. Anak-anak yang merupakan penghuni asrama begitu semangat membuat garis terpanjang tersebut hingga menggunakan berbagai macam barang yang ada di mereka. Mulai dari sandal, kalung, uang dan juga baju yang mereka pakai agar  bisa menang dalam game pertama ini.

Anak-anak membentuk garis dengan barang yang mereka pakai

Permainan terus berlanjut dengan game yang kedua yaitu game rantai ayat. Game dimainkan dengan cara mencari ayat- ayat kitab suci yang sudah diacak oleh panitia lalu disusun menjadi satu kalimat yang benar dan panjang. Lalu dilanjutkan dengan game yang ketiga yaitu simpul tali. Game simpul tali ini dimainkan oleh semua anggota kelompok dengan cara tangan kanannya diikat oleh tali lalu dibuat kusut oleh pantia lalu diikat lagi tali yang sudah buat kusut itu ke tangan kiri. Pada game ini hampir semua anggota kelompok merasa sulit dalam memulihkan tali kusut tersebut.

Game terakhir atau puncak dari kegiatan acara ini yaitu mencari telur paskah tetapi dengan tangan yang diikat pada tali. Tujuannya agar semua anggota kelompok bekerjasama dan kompak dalam mencari telur paskah. Setelah tangannya diikat, mereka mulai berjalan menyusuri area kebun dan mencari telur yang sudah disembunyikan panitia.

Ahkirnya dari tiap kelompok mulai menemukan telur satu  per persatu.  Setelah semua kelompok berkumpul, panitia mulai berhitung jumlah telur didapatkan oleh tiap-tiap kelompok. Ada yang mendapatkan telur paskah lima, empat, tiga,dan juga satu. Kegiatan ini diadakan dengan suasana yang menggembirakan dan penuh dengan kehangatan yang terpancar dari wajah anak-anak penghuni Asrama Theresia. Kegiatan ditutup dengan doa dan makan snack yang dibagikan oleh panitia.

“Dari beberapa game yang dimainkan dalam acara paskah bersama ini, saya berharap bisa melatih kekompakan, kerja sama dan komunikasi antar penghuni asrama .Apalagi akhir-ahkir ini anak Asrama sangat kurang komunikasi satu sama lain dikarena sibuk oleh tugas-tugas dari sekolah.” pungkas Kons Martina Winarti, S.Pd. selaku pendamping Asrama Santa Theresia. (Dea)

Penulis: Marselina Kewa Moro

Anda mungkin juga suka